Maret 09, 2011

CINTA TANPA SYARAT (UNCONDITIONALY LOVE)

CINTA TANPA SYARAT

Bagaimanakah aku memahamimu ?

Firman berkata :

Bukan kita yang telah mengasihi Allah, tetapi Allah yang telah mengasihi kita.

kita mengasihi, karena ALLAH lebih dulu mengasihi kita.

aku ingin lebih dulu mengasihi istriku

aku ingin lebih dulu mengasihi anakku

aku ingin lebih dulu mengasihi orang tuaku

aku ingin lebih dulu mengasihi siapa saja

apakah cinta tanpa syarat bicara mengasihi lebih dulu ?

CINTA TANPA SYARAT

Bagaimanakah aku memahamimu?

Firman berkata :

Tetapi kamu, kasihilah musuhmu dan berbuatlah baik kepada mereka dan pinjamkan dengan tidak mengharapkan balasan, maka upahmu akan besar dan kamu akan menjadi anak-anak Allah Yang Mahatinggi, sebab Ia baik terhadap orang-orang yang tidak tahu berterima kasih dan terhadap orang-orang jahat.

Aku mengasihi anakku, sekalipun ia melawan aku

Aku mengasihi istriku, sekalipun ia mencurangi aku

Aku mengasihi orang tuaku, sekalipun mereka mengutuk aku

Aku mengasihi siapa saja, sekalipun yang membenci aku

CINTA TANPA SYARAT

Bagaimanakah aku memahamimu ?

Haruskah aku mempertanyakan kasih yang sudah kuberikan ?

Haruskan aku menyesali kasih yang sudah kuberikan ?

Haruskan aku menghentikan kasihku ?

oh TIDAK... TIDAK...

Aku tidak akan mempertanyakan kasih yang sudah kuberikan

Aku tidak akan menyesali kasih yang sudah kuberikan

Aku tidak akan menghentikan kasihku

Aku mengasihi sekalipun air mata berlinang

Aku mau mengasihi sekalipun air mata menjadi darah

Aku mau mengasihi sekalipun hati tersayat-sayat

Aku mau mengasihi sekalipun tubuh tercabik-cabik

Aku mau mengasihi sekalipun itu dianggap KEBODOHAN

CINTA TANPA SYARAT

Bagaimanakah aku memahamimu?



with love: Jayapura, Jesus Freak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

tinggalkan pesan, saran, kritik yah..
makasih..
Gbu